Jurusan yang satu ini cocok banget untuk kamu para pecinta hewan. Kedokteran Hewan mempelajari pengobatan dan pencegahan penyakit pada hewan ternak dan hewan lainnya. akan mempelajari hubungan antara hewan dengan masyarakat, termasuk cara mengidentifikasi suatu penyakit dan memastikan penyakit tersebut tidak menular ke manusia. Selain itu, bidang studi ini juga mempelajari tentang perkembangbiakan hewan, pengelolaan pengembangbiakan hewan, serta pengolahan produk peternakan.
Baca juga : Jurusan Ilmu Keperawatan
Kok cuma enam? Banyak banget mata kuliah kedokteran hewan kalau harus dijelaskan semuanya. Mata kuliah yang akan dijelaskan di sini beberapa mata kuliah yang sama dengan mata kuliah kedokteran umum, tetapi punya perbedaan khusus. Selain itu, mata kuliah yang mencerminkan program studi kedokteran hewan.
1. Kimia, Fisika, dan Biologi Veteriner
Sama seperti prodi kedokteran umum dan FMIPA, kedokteran hewan juga belajar mata kuliah umum di semester pertama. Bedanya untuk kedokteran hewan, mata kuliah kimia, fisika, dan biologi yang dipelajari lebih khusus ke veteriner.
Veteriner itu apa, sih? Veteriner itu hal-hal yang berkaitan dengan hewan https://potensiutamamedan.com/ atau penyakit hewan. Jadi, materi pelajaran kimia, fisika, dan biologi yang dipelajari adalah materi yang punya kaitannya dengan permasalahan hewan.
2. Anatomi dan Fisiologi Veteriner
Kalau kamu jurusan IPA atau menyukai pelajaran biologi, pasti gak asing dengan istilah anatomi. Anatomi adalah bidang studi yang belajar tentang struktur organ hidup. Anatomi mempunyai tiga jenis, yaitu anatomi manusia, anatomi hewan, dan anatomi tumbuhan.
Sedangkan, fisiologi merupakan bidang studi yang mempelajari dan memahami cara kerja organisme dan menjaga agar tetap hidup. Proses perkembangan, metabolisme, reproduksi, dan iritabilitas merupakan bagian dari fisiologi.
Perbedaan kedokteran hewan dan kedokteran umum adalah jenis anatomi dan fisiologi yang dipelajari. Kedokteran umum belajar tentang anatomi dan fisiologi manusia, sedangkan kedokteran hewan belajar tentang anatomi dan fisiologi hewan.
3. Tingkah Laku Hewan
Kalau kamu tertarik dengan prodi kedokteran hewan, kemungkinan besar kamu menyukai satu atau beberapa jenis hewan, benar? Misalnya kamu suka kucing dan memeliharanya, kamu pasti sering memperhatikan tingkah lakunya. Bahkan ketika sudah sangat hafal dengan tingkahnya, kamu bisa tahu ada yang tidak beres saat tingkah lakunya berbeda.
Tingkah laku hewan juga termasuk ke dalam mata kuliah kedokteran hewan. Mata kuliah ini belajar tentang pengertian tingkah laku hewan, berbagai faktor yang melatarbelakangi terjadinya tingkah hewan tersebut, dan berbagai stimulus. Mulai dari peranan dan macam-macam stimulus, sampai metode belajar tingkah laku hewan.
4. Zoonosis
Kalau dilihat dari namanya sudah pasti tentang hewan. Ya, benar. Zoonosis adalah sebutan untuk infeksi atau penyakit yang ditularkan secara alamiah di antara hewan bertulang belakang (vertebrata) dan manusia. Zoonosis mempunyai beberapa klasifikasi, seperti berdasarkan hewan penularnya dan agens penyebabnya.
Berdasarkan hewan penularnya, zoonosis bisa ditularkan dari hewan yang dipelihara oleh manusia, hewan liar, dan hewan yang disekitar rumah tapi tidak dipelihara (tikus dan kucing liar). Berdasarkan agens penyebabnya, zoonosis disebabkan oleh parasit, virus, bakteri, dan jamur.
5. Ilmu Bedah Hewan Kecil dan Ilmu Bedah Hewan Besar
Kalau kamu masuk ke jurusan kedokteran hewan, kamu akan belajar membedah hewan yang berukuran kecil dan berukuran besar. Ini adalah dua mata kuliah yang terpisah. Ilmu bedah hewan kecil belajar tentang arti, kausa, patogenesis, predisposisi, diagnosa, diferensial diagnosa, dan praktik teknik operasi penyakit bedah organ pada hewan kecil.
Mata kuliah ilmu bedah hewan besar hampir sama dengan ilmu bedah hewan kecil. Materi yang membedakan yaitu adanya tata cara pemeriksaan klinis, dan praktik teknik operasi dilakukan berdasarkan region pada hewan besar.
6. Kesejahteraan Hewan
Kamu pernah bilang kalimat “Gak berperikehewanan” saat melihat teman atau orang asing yang menjahili atau menyiksa hewan? Ternyata memang ada, lho, studi yang mempelajari tentang kesejahteraan hewan. Tidak hanya manusia yang butuh kesejahteraan, tapi hewan juga. Ya, seperti mata kuliah kedokteran hewan satu ini.
Mata kuliah kesejahteraan hewan belajar tentang hal yang berhubungan dengan keadaan fisik dan mental hewan dari perilaku alami hewan. Kesejahteraan hewan melindungi hewan dari perilaku tidak layak untuk dimanfaatkan oleh manusia. Kesejahteraan hewan mempunyai 5 Prinsip Kesrawan berikut ini.
Inilah Beberapa Rekomendasi Universitas Terbaik Di Pare Pare - Kampus di Kota Parepare dibangun semata untuk…
Tips Sukses Mendaftar Kuliah di Korea Selatan Internasional - Korea Selatan menjadi salah satu tujuan…
Bulan Depan Mendikdasmen Luncurkan Program 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat: Membangun Generasi Unggul - Pada…
Program Studi untuk yang Kuliah di Universitas Musamus Merauke - Universitas Musamus Merauke mungkin terasa…
Pendidikan merupakan hak dasar yang harus dipenuhi oleh setiap negara slot777 untuk menciptakan generasi yang cerdas…
Daftar Universitas di Kendal Paling Populer – Jika anda membawa rencana kuliah di Kendal, adalah…